BeritaJogja.co – Peristiwa tabrakan dengan klitih di Jalan Magelang-Yogyakarta pada Senin dini hari menunjukkan aksi kejar-kejaran antara seorang pengendara mobil dan dua pelaku klitih yang membawa senjata tajam, celurit, di sebuah video yang viral.
Dalam rekaman video yang diunggah oleh akun Instagram @magelang_raya, terlihat kepanikan para penjahat jalanan itu dengan mencoba menyabetkan celuritnya ke arah mobil yang mengejar mereka.
Dari dalam mobil, seorang pria memberikan instruksi kepada supirnya untuk terus mengejar dan menabrak kedua pelaku klitih tersebut.
Kapolresta Magelang, Kombes Ruruh Wicaksono, mengonfirmasi bahwa kejahatan jalanan tersebut dilakukan oleh dua pelajar SMK yang berusia 17 tahun, yang mengejar pengendara lain di sekitar Jalan Magelang-Yogyakarta. Salah satu pelaku membawa senjata tajam celurit.
Aksi mereka segera digagalkan oleh pengendara mobil yang berhasil memepet kendaraan mereka dari belakang.
“Mobilnya dibacoki oleh salah satu pelaku, dan akhirnya pelaku terjatuh. Sekarang mereka sudah kami amankan,” jelas Kombes Ruruh.
Pemilik mobil menjelaskan bahwa ada empat orang pelaku dalam kejadian tersebut. Akibatnya, mobilnya mengalami kerusakan pada bagian kap dan spion yang patah akibat sabetan celurit.